Ada pilihan warna hitam yang dikombinasikan dengan abu-abu, biru yang dikombinasikan dengan merah dan hitam, dan ketiga ada paduan warna biru, putih, merah juga hitam.
Urusan material, yang digunakan Arai pada helm ini masih sama seperti RX7V versi lain.
Yakni menggunakan bahan sintetis PB-SNC2, dengan dilengkapi Air-Wing di belakang.
Tak cuma itu, helm ini juga punya ventilasi udara depan Pull Down Chin Spoiler, FFS (Free Flow System), Visor VAS (Sistem Sumbu Variabel), ERS (untuk melepas helm dalam keadaan darurat).
Baca Juga: Baru Dari Dealer! NMAX Custom Dijual Bareng Helm Arai, Catat Harganya
Juga pengait model DD-Ring dengan standar keselamatan SNELL M2010/2015+ECE 22-05.
Soal harga, Arai RX7V - Honda CBR1000RR-R Edition dibanderol 789,99 Poundsterling atau setara Rp 15 jutaan (kurs 1 Pound sterling = Rp 19.175 / 21/04/2020).
Wah setara Honda BeAT ya hehee!