Daftar Sepuluh Pembalap MotoGP dan GP500 Dengan Kemenangan Terbanyak, Valentino Rossi Masih Teratas

Rezki Alif Pambudi,Parwata - Kamis, 9 April 2020 | 09:00 WIB

Valentino Rossi (Rezki Alif Pambudi,Parwata - )

Otomania.com - Di balap MotoGP meraih gelar juara merupakan pencapaian besar bagi seorang pembalap.

Berikut ini merupakan 10 pembalap dengan jumlah kemenangan terbanyak di kelas premier 500cc dan MotoGP.

Dari semua pembalap tersebut, urutan ke berapa pembalap idola atau pembalap andalan Anda?

Simak berikut urutannya dari 10 pembalap tersebut:

Baca Juga: Hari Bersejarah, 24 Tahun yang Lalu Indonesia Gelar MotoGP Untuk Pertama Kali! Valentino Rossi Masih Junior

10. Kevin Schwantz (25 kemenangan)

Kevin Schwantz adalah pembalap yang aktif pada tahun 1986 hingga 1995.

Schwantz adalah pembalap terakhir dari kejayaan Amerika Serikat di ajang World GP pada akhir 1970-an sampai 1990-an sebelum akhir nama Mick Doohan masuk dan mendominasi.

Dia memenangkan gelar juara dunia kelas 500 cc pada 1993 bersama Suzuki, menutup dominasi Yamaha dan Honda yang sangat dominan selama sekitar 1 dekade sebelum Schwantz juara.

visordown.com
Kevin Schwantz, pada GP Amerika 1991