Tragis, Odong-odong Tertimpa Truk, Kakaknya Sempat Lompat Adiknya Tak Tertolong

Parwata - Minggu, 23 Februari 2020 | 18:00 WIB

Bocah 6 Tahun Penumpang Odong-odong Tewas Tertimpa Truk, Kakaknya Selamat. Laka Lantas Dua Truk Tabrakan Lalu Timpa Transportasi Odong-odong (Parwata - )

Otomania.com - Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi yang melibatkan truk dan odong-odong wahana permainan anak.

Kecelakaan terjadi antara truk dan odong-odong di Pasar II Jalan T Amir Hamzah, Binjai Utara, Sabtu (22/2/2020) malam.

Dari kejadian tersebut menyebabkan dua anak yang merupakan kakak-adik menjadi korban.

Melansir dari Tribun-medan.com, kakak beradik yang menjadi korban adalah Nadia (9) dan Risky Ardiansyah (6).

Baca Juga: Begini Kronologi Truk Hantam Odong-Odong Yang Sebabkan 11 Anak Luka-luka di Cakung

Risky meninggal dunia karena tertimpa truk, sementara sang kakak Nadia masih dapat diselamatkan.

Paman korban, Leo bersama sanak keluarganya yang menjenguk di RS Djoelham, mengatakan.

Kedua keponakannya menjadi korban ketika menumpang odong-odong dari arah Binjai menuju arah Stabat.

"Kakaknya Nadia selamat, luka di bagian kepala.

Baca Juga: Miris, Delapan Anak Jadi Korban Ditabrak Truk Saat Naik Odong-odong

Truk yang menimpa odong-odong (facebook)