Teka teki Sirkuit Formula E Terjawab, Tetap di Monas dan Muat 30 Ribu Penonton, Intip Nih Spesifikasinya

Indra Aditya,Muhammad Rizqi Pradana - Sabtu, 15 Februari 2020 | 14:10 WIB

Posisi garis start/finis sirkuit Formula E Jakarta yang terletak di depan gedung Balai Kota DKI Jakarta. (Indra Aditya,Muhammad Rizqi Pradana - )

Otomania.com - Telah beredar beberapa hari lalu, layout sirkuit Formula E Jakarta atau Jakarta E-Prix yang diumumkan PT Jakarta Propertindo (Jakpro) dan Formula E.

Layout yang diumumkan dalam acara Media Gathering Formula E Jakarta sore hari tadi tampak identik dengan yang telah diberitakan GridOto.com hari Kamis kemarin (13/2/2020).

Namun ada sedikit perbedaan dari peletakan garis Start/Finis pada layout terbaru yang dipamerkan Jakpro dan Formula E tadi sore.

Para pembalap Formula E akan memulai balapan di depan Balai Kota DKI Jakarta di Jalan Medan Merdeka Barat, bukan di selatan Monas.

Baca Juga: Monas Dilarang Jadi Venue Formula E, Anies Baswedan Sebut Tidak Masalah, Masih Ada Waktu

Dari sana, mereka akan melalui salah satu lintasan lurus terpanjang di kalender balap Formula E musim ini sebelum memasuki area Monas melalui gerbang silang barat daya.

Selebihnya, layout sirkuit yang diumumkan oleh Jakpro dan Formula E sama persis dengan 

Dari data simulasi, para pembalap dapat mencapai kecepatan 220 Km/jam di sirkuit jalan raya dengan panjang 2,58 km dan 12 tikungan; 4 ke kiri dan 8 ke arah kanan tersebut 

Sadikin Aksa, selaku Ketua IMI Pusat mengatakan sirkuit tersebut akan memiliki 6 titik evakuasi jika terjadi kecelakaan, dan mendapatkan sertifikasi dari FIA.