Truk Muatan Gas Ngebut Hantam Bus Sugeng Rahayu, Sopir Tewas di Tempat Kondisi Mengenaskan

Parwata - Rabu, 12 Februari 2020 | 16:10 WIB

Petugas mengevakuasi sopir truk bermuatan gas bernopol S 8155 NF yang menabrak Bus Sugeng Rahayu bernopol W 7563 UN, di Jalan Raya Surabaya - Madiun, Desa Jerukgulung, Kecamatan Balerjo, Kabupaten Madiun, Rabu (12/2/2020) siang sekitar pukul 12.30 WIB. (Parwata - )

Otomania.com - Sebuah kecelakaan terjadi melibatkan dua unit kendaran yaknis sebuah truk dan bus.

Kecelakaan tersebut tejadi di Jalan Raya Surabaya-Madiun, Desa Jerukgulung, Kecamatan Balerjo, Kabupaten Madiun.

Peristiwa kecelakaan terjadi pada Rabu (12/2/2020) siang sekitar pukul 12.30 WIB.

Melansir dari Tribunjatim.com, dua kendaraan yang mengalami kecelakan tersebut adalah sebuah truk bermuatan gas bernopol S 8155 NF menabrak Bus Sugeng Rahayu bernopol W 7563 UN.

Dalam kecelakaan ini, sopir truk bernama Arifin (56) yeng merupakan warga Jalan Kahuripan, Tanggulangin, Sidoarjo, meninggal dunia di lokasi.

Baca Juga: Terlanjur Heboh di Media Sosial Penumpang Mau Diculik Driver Taksi Online, Berakhir di Kantor Polisi

Sopir meninggal dunia akibat mengalami luka berat pada bagian kepala dan juga bagian tangannya.

Berdasarkan keterangan warga setempat, yang berada di lokasi, Paspha Aji Wahyuris (25) mengatakan.

Truk dengan bermuatan gas melaju dari arah barat dengan kecepatan tinggi.

"Truk melaju dari arah barat, sudah agak oleng ke selatan (masuk di jalur berlawanan) hingga akhirnya menabrak bus dari arah timur," kaya Paspha saat ditemui di lokasi.

Baca Juga: Momen Baim Wong Temui Sopir Angkot yang Bawa Bayi Sambil Narik, Videonya Bikin Terharu