Produk ini sekaligus menjadi bukti bahwa Mitsubishi Fuso siap menyambut era kendaraan listrik.
"Kami ingin menunjukkan kepada masyarakat, bahwa dalam hal teknologi kami adalah terdepan, khusunya di pengembangan (truk) full electric vehicle," ucap Duljatmono.
Bukan tanpa alasan, menurut pria yang akrab disapa Momon ini, pihaknya secara berkala sudah menampilkan produk listrik di Indonesia.
"Bisa kita lihat, kami sudah tampilkan contohnya sejak 2017. Sekarang kami ingin tampilkan kembali sejalan dengan keinginan pemerintah dalam EV," jelasnya.
Baca Juga: Banyak yang Gagal Paham, Helm Kotor dan Bau Cukup Disemprot Anti Bakteri? Begini Faktanya dari Ahli
Dengan ditampilkannya eCanter, Momon berharap pihaknya bisa memberi kontribusi kepada kesuksesan EV di Indonesia.
Kami ingin tunjukkan dulu ke masyarakat bahwa secara produk dan teknologi kami siap mengakomodasi kebutuhan kendaraan niaga yang bebas emisi," tutupnya.