Harga Ninja 250 4 Silinder Di Bawah Rp 100 Juta, Orang Dalam Kawasaki; Enggak Mungkin!

Parwata - Jumat, 31 Januari 2020 | 10:46 WIB

Kawasaki Ninja 250 4 Silinder / ZX-25R (Parwata - )

"Perkiraan antara Rp 110 juta hingga 120 juta," jelasnya.

World Premiere Kawasaki Ninja 250 4 silinder akan dilakukan di Indonesia.

Waktunya diprediksi antara April atau Mei 2020.

"Di produksinya juga di sini. Selain untuk pasar lokal, Ninja 4 silinder ini akan dieksport juga," ungkapnya.

Perlu diketahui, konfigurasi pada mesin Ninja ZX25R adalah berpendingin cairan, 4 langkah 4 silinder segaris DOHC 16 katup.

Baca Juga: Motor Impian Makin Terjangkau, Ninja 250 Karbu Bekas Sekarang Mulai Rp 20 Jutaan Saja!

Layaknya moge 600 cc, motor ini dilengkapi dengan teknologi Kawasaki Taction Control (KTRC), Kawasaki Quick Shifter (KQS) dan Power Mode!

Sasis Ninja ZX-25R pakai jenis trellis dengan bahan high tensile steel.

Suspensi depan pakai upside down yang cukup canggih. Speknya mengusung tipe SFF-BF (Separate Function Fork-Big Piston) dengan isi tabung kanan dan kiri berbeda.

Rem depan juga bukan rem biasa, single disc tapi kalipernya monoblok dengan radial mount layaknya moge beneran.