Murid Kasih Bocoran, Valentino Rossi Bakal Pensiun Jika Ada Tanda-tanda Ini

Parwata - Selasa, 28 Januari 2020 | 17:10 WIB

Murid Valentino Rossi, Franco Morbidelli kasih bocoran soal kapan sag mentor akan pensiun dari balapan MotoGP (Parwata - )

Otomania.com - Franco Morbidelli merupakan murid dari pembalap Valentino Rossi.

Franco Morbidelli memberikan bocoran tentang mentornya yaitu Rossi tentang teka teki masa depannya.

Disebutkan oleh Morbidelli bahwa Valentino Rossi akan berhenti mengikuti balap jika dirinya gagal bersaing di barisan depan.

Tentu saja hal ini akan membuat sedih bagi para penggemar setia Valentino Rossi.

Baca Juga: Waduh, Ada Apa Ini? Valentino Rossi dan Marc Marquez Dituduh Menang Karena Curang

Hampir memasuki usia ke-41 rupanya tak membuat Valentino Rossi kehilangan semangat untuk balapan.

Akan tetapi, jika bicara soal performa memang tidak bisa dibohongi lagi.

Penampilan rider berjuluk The Doctor ini cenderung mengalami penurunan.

Setelah 24 tahun berkutat dengan kejuaraan, musim 2020 ini bakal menjadi momen penentuan bagi kelanjutan kariernya.

Baca Juga: Kompak! Marc Marquez, Valentino Rossi dan Vinales Barengan ke Indonesia Tanggal 4 Februari, Apa Agendanya?