Otomania.com - Sebuah rumah kos dan warung kopi di jalan Platuk Sidotopo Wetan, Kenjeran Surabaya menjadi sasaran maling Kamis (9/1/2020) pagi.
Sebuah motor Honda BeAT dengan nomor pelat L 2059 PQ pun raib dibawa kabur oleh maling yang diperkirakan dua orang.
Melansir dari SURYA.co.id, korban bernama Puji Santoso (45) menceritakan kejadian naas yang menimpanya.
"Saat itu motor terparkir di teras rumah. Lantai atas rumah untuk kos dan teras depan untuk warkop. Nah kebetulan yang jaga warkop tidur saat itu."
"Kejadiannya sekitar pukul 06.01 WIB. Muncul dua orang wira-wiri pakai motor di depan rumah. Tidak lama salah seorang turun dan temannya nunggu di seberang jalan," terang Puji saat dihubungi.
Baca Juga: Edan! Maling Motor Borong Tiga Motor Sekaligus, Pelaku Sudah Survei?
Aksi pencurian itu terekam kamera CCTV yang ada di warung kopi milik korban.
Tampak, seorang pelaku yang merupakan eksekutor itu mengenakan setelan kaus hitam, celana pendek berwana krem dan memakai topi.
Sebelum beraksi, Puji menyebut jika pelaku itu terlihat mondar-mandir sebanyak dua kali di depan warkop.
Diduga, kunci motor milik Puji masih tertancap dan membuat pelaku tak butuh waktu lama menggondol motor miliknya.
"Kalau kunci juga ikut hilang. biasanya ditaruh di etalase, tapi semalam dipakai beli makanan."
Baca Juga: Berkat Fitur Ini, Honda Scoopy Berhasil Ditemukan Setelah Digondol Maling Motor