Siaga Bantu Pelanggan, Selama Libur Natal dan Tahun Baru, Wahana Honda Hadirkan Layanan 24 Jam

Parwata - Selasa, 24 Desember 2019 | 10:00 WIB

Layanan siaga 24 jam Wahana Honda tetap beroperasi selama libur natal dan tahun baru 2019. (Parwata - )

Otomania.com - PT Wahana Makmur Sejati (WMS) pastikan layanan siaga 24 jam tetap beroperasi.

Layanan siaga ini dilakukan dalam menyambut libur Natal dan Tahun Baru 2020.

Dealer motor Honda wilayah Jakarta-Tangerang akan menghadirkan Honda Emergency dan Layanan Pelanggan (HELP).

Yang mana HELP tersebut akan dihadirkan sepanjang masa liburan.

Baca Juga: Ini Dia, PT Wahana Makmur Sejati Luncurkan Layanan Berbasis Aplikasi

Mulia, selaku Head of Customer Care Wahana Honda mengatakan, hal ini dilakukan guna menjaga kenyamanan konsumen Honda di Jakarta dan Tangerang, jika suatu saat mengalami gangguan teknis di jalan.

Mengingat libur natal dan tahun baru merupakan suatu perayaan yang sangat dinantikan.

"Demi menjaga rasa gembira liburan, Wahana siagakan layanan HELP 24 jam, agar memberikan kenyamanan kepada pelanggan selama menjalani aktifitas perayaan natal dan momen pergantian tahun,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Senin (23/12/2019).

Mulia menjelaskan, jika konsumen mengalami gangguan teknis pada motornya selama di perjalanan, dapat mengggunakan layanan ini dengan mudah.

Baca Juga: Keren, Wahana Gelar Edukasi Safety Riding Bagi Pengguna Moge, Ini Yang Diajarkannya