Otomania.com – Wanita driver ojek online mengalami musibah kena tipu penumpangnya sendiri.
Aksi penipuan dan pencurian dengan modus pemesanan ojek online terjadi di Surabaya, Selasa (17/12/2019) sore.
Pelaku berpura-pura memesan ojek online untuk diantar ke sebuah salon kecantikan.
Sesampainya di salon, korban bernama Ratna Oktaviani (29) warga Manukan Asri, Surabaya, diajak masuk oleh pelaku yang bernama Swesti Yulia (33), warga Menur.
Tanpa curiga, korban pun mengiyakan permintaan pelaku. Bahkan pelaku yang semula mengecat rambut mengajak korban untuk ikut melakukan treatment di Salon.
Baca Juga: Gara-gara Order Fiktif Senilai Rp 400 Ribuan, Driver Ojol Meninggal Dunia
Selang beberapa saat, pelaku yang lebih dulu di treatment telah selesai dan berpamitan hendak ke ATM terdekat di sebuah minimarket.
"Setelah ditunggu, pelaku ternyata tidak kembali. Korban yang curiga pun mengecek tas miliknya yang diletakkan di kursi salon.
Ternyata tas tersebut juga hilang bersama dengan kaburnya pelaku," beber Kanit Reskrim Polsek Sukomanunggal, Ipda Rochib, Rabu (18/12/2019).
Berdasarkan itu, korban langsung mengunggah peristiwa tersebut ke sebuah grup di Facebook hingga viral.
Tak pelak, warganet turut serta membantu korban dan mengabarkan jika pelaku masuk ke sebuah homestay di Raya Bukit Darmo Surabaya.