Otomania.com - Pengganti kekosongan pembalap Tim Repsol Honda kini terjawab.
Dengan munculnya kabar hangat, bahwa Alex Marquez akan mengisi kekosongan Tim Repsol Honda tersebut.
Alex Marquez, yang merupakan adik dari Marc Marquez juara balap MotoGP sudah resmi bergabung dalam Tim Repsol Honda.
Bergabungnya pembalap Alex Marquez telah diumumkan pada beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Aleix Espargaro Jagokan Alex Marquez Dampingi Kakaknya Ketimbang Johann Zarco
????????⚪ ¡Ya es oficial????! ¡Álex Márquez correrá con la #RC213V en 2020! ¡Bienvenido al #EquipoRepsolHonda y a #MotoGP, Álex! ????????????
— Box_Repsol (@box_repsol) November 18, 2019
????????⚪ It's official????! Álex Márquez will ride with #RC213V in 2020! Welcome to the #RepsolHondaTeam and #MotoGP, Álex! ???? pic.twitter.com/Xm0Kbq7YLQ
Dilansir dari crash.net, Honda Racing Corporation dengan bangga mengumumkan penandatanganan kontrak juara dunia ganda Alex Marquez.
Pembalap muda Spanyol itu akan bergabung dengan Tim Repsol Honda dengan kontrak satu tahun.
Dalam beberapa foto dan video, bahkan adik Marc Marquez ini tengah duduk bersama sang kakak di paddock Repsol Honda.
Serta Alex Marquez terlihat sudah menjajal Honda RC213V namun masih berseragam tim lamanya di Moto2.
Baca Juga: Gara-Gara Hal Ini, Alex Marquez Gagal Balapan Bareng Kakaknya di MotoGP 2019
Bahkan hal tersebut sudah diketahui banyak publik, terlebih lagi Instagram MotoGP memperlihatkan Alex Marquez yang sedang mencicipi lintasan menggunakan Honda RC213V.