Warga Ditanya Kronologi Kecelakaan Ogah Buka Mulut, Polisi Sulit Cari Saksi Mata, Ibu Korban Penasaran

Indra Aditya - Sabtu, 16 November 2019 | 14:00 WIB

Tampak tubuh korban kecelakaan masih tergeletak di pinggir jalan (Indra Aditya - )

Otomania.com – Akibat terjadi kecelakaan lalu lintas, jatuh satu korban jiwa di Jl Kyai Syakir Raya, Tlogosari Wetan, Pedurungan, Kota Semarang pada Jumat (15/11/2019).

Korban bernama Mahmud Zuhada (18), warga Putat Permai, Genuksari, Genuk, Kota Semarang.

Ia diketahui mengendarai sepeda motor Supra Fit H 5014 UH dan kondisinya rusak di bagian depan.

Kedua orangtua korban yang bernama Dahri (54) dan Siti Nur Jamilah (42) langsung menuju ke lokasi usai mengetahui kejadian itu.

Siti tampak tak berhenti menangis dan bertanya kepada warga-warga sekitar terkait kronologi kejadian.

Namun, tidak ada yang bisa berkomentar ataupun memberi keterangan.

Baca Juga: Menegangkan! Video Onboard Kecelakaan Balap Honda Jazz di Sirkuit Sentul, Mobil Terguling-guling

Anggota Unit Laka Satlantas Polrestabes Semarang pun sempat mengalami kesulitan saat mencari saksi mata kejadian.

Ada salah satu warga setempat menduga bahwa sejumlah warga di sana menutup-nutupi kejadian tersebut.

Ia juga mengaku diancam ketika ada warga melaporkan kejadian tersebut kepada polisi.

“Menurut saya, kalau ada korban harus dilaporkan ke polisi. Apalagi korbannya luka parah,” ungkapnya.

Unit Laka Sat Lantas Polrestabes Semarang sudah membeberkan hasil olah TKP kecelakaan di Jalan Kyai Syakir, tepatnya depan toko Maju Kolom Sumber Abadi.

Kecelakaan terjadi melibatkan motor Fit H5014UH dengan truk dump Hino H1375JY.