Otomania.com - Yamaha NMAX untuk menaikkan kompresinya bisa dilakukan dengan mangganti bagian pistonnya.
Penggantian piston NMAX itu bisa dilakukan dengan mengganti milik motor satu merek Yamaha yaitu Yamaha R15 atau R15 V3.
Dengan penggantian piston tersebut, akan menjadikan akselerasi Yamaha NMAX lebih cepat.
Nah, bagi yang tertarik untuk mengganti Yamaha NMAX dengan piston Yamaha R15 V3, silakan simak artikel berikut ini.
Baca Juga: Hadir di Gelaran EICMA 2019, Inikah Tampilan Yamaha NMAX Terbaru?
Disampaikan oleh Zainul Furqon, mekanik sekaligus pemilik Banewmas Motor.
"Yang dibutuhkan paling piston Yamaha R15 V3 dengan ringnya," buka Zainul Furqon, dikutip dari GridOto.com.
"Kalau Yamaha NMAX-nya sudah agak berumur bisa ganti piston dan clipnya sekalian," ujar Inul, panggilan akrabnya.
Supaya maksimal, packing blok silinder juga dipapras sedikit.
Baca Juga: Ganti Cover Body Yamaha NMAX Bikin Lampu Jadi Kurang Terang? Mudah Saja Solusinya