Honda Freed Baru, Tampil di Tokyo Motor Show 2019, Akankah Masuk Indonesia?

Parwata - Selasa, 5 November 2019 | 13:45 WIB

Honda Freed baru tampil di Tokyo Motor Show 2019, akankah masuk Indonesia? (Parwata - )

Takehiro Watanabe, Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor yang juga hadir di gelaran tersebut hanya tersenyum.

"Belum ada rencana, masih dipelajari," jawabnya singkat.

Untuk kabin juga tidak ada perubahan berarti, masih sama dengan tipe sebelumnya.

Demikian pula dengan mesin, masih sama juga dengan tipe sebelumnya yang mengusung teknologi Hybrid.

Baca Juga: Jadi Favorit Keluarga, Honda Freed 2010 Bermain di Rp 140 Juta

Pilot
Secara dimensi masih sama

Honda Freed Hybrid punya dua sumber tenaga. Untuk mesin bakar, menggunakan mesin berkapasitas 1.496 cc bertenaga 110 dk dan torsi 134 Nm.

Sebagai tandem, tersedia juga motor listrik bertenaga 29,5 dk dan torsi 160 Nm.

Sepertinya sih bisa saja masuk Inonesia dengan adanya peraturan baru PPnBM yang memberikan insentif untuk mobil listrik dan Hybrid.

Bagaimana menurut kalian tampang baru Freed ini?