Suka Beli Oli Motor di Toko Online? Merek Ini Paling Banyak Palsunya

Indra Aditya - Kamis, 10 Oktober 2019 | 20:30 WIB

Ilustrasi Pelumas (Indra Aditya - )

Otomania.com - Ada baiknya untuk waspada bagi yang suka beli oli motor lewat toko online.

Soalnya peredaran oli palsu juga ditemukan di toko online.

"Pada prinsipnya pemalsuan oli ini marak terjadi untuk oli yang laris di pasaran," buka Ivan Rastianto, Marketing Manager PT Wiraswasta Gemilang Indonesia (WGI) produsen oli merek Evalube dilansir dari GridOto.com.

Artinya oli-oli yang memang laris manis di pasaran enggak meutup kemungkinan ada palsunya di toko online.

Baca Juga: Mau Ganti Oli Motor Matik Harga Rp 100 Ribuan? Ini Pilihannya

Hal senada juga dikatakan oleh salah satu seller yang punya toko online khusus pelumas.

"Biasanya oli motor yang sering dipalsukan itu justru banyaknya dari oli keluaran pabrikan," ujar Dendy Suhadinata, owner online shop Captain Cheaper yang jual pelumas untuk motor dan mobil.

"Soalnya oli pabrikan juga masih banyak yang pakai," tambahnya saat dihubungi melalui pesan singkat.

Wah, buat yang sering beli oli pabrikan lewat toko online harus lebih waspada.

Baca Juga: Gak Usah Panik Volume Oli Motor Berkurang Tiba-tiba, Ini Masalahnya

Pastikan beli oli dari toko yang punya reputasi bagus.

"Atau tanya sellernya dulu soal keaslian oli dan minta bukti keaslian sebelum beli oli dari online shop," pungkasnya.

Artikel ini sudah tayang di GridOto.com dengan judul Hati-hati ! Oli Motor Ini Paling Banyak Palsunya di Toko Online