Surabaya Punya Transportasi Online 'Impor', Penumpang Bisa Nego Argo

Adi Wira Bhre Anggono - Jumat, 4 Oktober 2019 | 14:20 WIB

Transportasi berbasis aplikasi dengan nama inDriver mulai dikenalkan di Surabaya. (Adi Wira Bhre Anggono - )

(Baca Juga: Digadang Tarif Tol Jakarta-Tangerang Bakal Naik Ditunda, Ini Alasannya)

Maka dari itu, inDriver mencoba hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan ketersediaan transportasi umum yang diidamkan.

Saat ini di Surabaya sudah terdapat 1.500 pengemudi yang sudah beroperasi setiap harinya, dan puluhan pengemudi baru mulai mendaftarkan diri.

"Pada tahap awal peluncuran, inDriver tidak membebankan biaya komisi kepada mitra terdaftar," jelas Cathy kepada Tribunjatim.com.

Fitur unik yang ada di inDriver yakni memperbolehkan penumpang untuk mengatur tarif mereka sendiri terkait rute atau destinasi yang menjadi tujuan mereka.

(Baca Juga: Awas! Bersih-bersih Mobil Malah Bikin Baret Halus, Seperti Ini Cara Yang Benar)

Nantinya, pengemudi terdekat akan langsung menerima pemberitahuan melalui aplikasi dan akan ada tiga pilihan yang dapat dipilih sesuai dengan yang mereka inginkan.

Yaitu, menerima biaya yang ditetapkan oleh penumpang. Kemudian mengabaikan tawaran penumpang, dan bisa menawar dengan harga yang lebih tinggi.

Fitur unggulan yang dipercaya menguntungkan mitra inDriver ini adalah, mereka tidak secara langsung ditetapkan sebagai pengemudi dari calon penumpang yang memesan.

"Begitu penawaran disetujui oleh pengemudi, penumpang dapat memilih pengemudi yang sesuai dengan kategori yang diinginkan seperti tarif yang sesuai, peringkat pengemudi di aplikasi, perkiraan waktu kedatangan atau model kendaraan," ungkap Cathy.

(Baca Juga: MotoGP Thailand 2019 Bakal Dilanda Cuaca Buruk? Ini Prakiraannya)

Selain itu pengguna inDriver juga bisa berbagai lokasi GPS dan detail perjalanan mereka secara langsung dari aplikasi kepada orang yang mereka percaya.

Fitur ini bertujuan agar konsumen inDriver bisa lebih aman dan nyaman selama di perjalanan.

Untuk saat ini pembayaran inDriver bisa dilakukan dengan uang tunai, yang memungkinkan dapat mengurangi biaya perjalanan, tidak seperti ketika membayar dengan kartu atm yang mengenakan biaya tambahan.

Untuk minggu ini akan ada penawaran menarik khusus untuk pengguna inDriver. Bagi penumpang yang menggunakan aplikasi inDriver akan mendapatkan potongan harga 20 persen dari tarif normal.

(Baca Juga: Menang di MotoGP Thailand, Akan Jadi Catatan Sejarah Tersendiri Bagi Marc Marquez)

"Contohnya, untuk perjalanan dari Universitas Airlangga B ke Tunjungan Plaza, pengguna hanya membayar Rp 14.000, dan dari Galaxy Mall ke Gelora, Rp 26.000," tandas Cathy.

Artikel ini pertama tayang di Tribunjatim.com dengan judul "Layanan Transportasi Berbasis Aplikasi inDrive Hadir di Surabaya dan Tinjau Respon Masyarakat".