Kawasaki W175 Berdiri Tegak di Tengah Massa Demo, Lapar Tinggal Pesan

Indra Aditya - Senin, 30 September 2019 | 20:30 WIB

Kawasaki W175 milik abang siomay ini berdiri tegak di tengah massa demontrasi (Indra Aditya - )

Otomania.com – Suasana di Ibu Kota saat ini bisa dibilang cukup mencekam akibat demontrasi yang dilakukan mahasiswa dan pelajar di DKI Jakarta.

Namun ditengah-tengah kerumunan mahasiswa dan pelajar, banyak hal menarik yang bisa dicermati.

Salahsatunya bisa dilihat dari akun Instagram @kawasakiw175 yang memperlihatkan seorang pedagang.

Walau semangat melakukan demostrasi, mahasiswa dan pelajar juga perlu makan untuk tenaga, tidak jarang yang dilakukan adalah jajan.

Baca Juga: Ubah Konsep, Kawasaki W175 Tampil Lebih Klasik Bergaya Royal Enfield

Bisa dilihat tukang siomay berdiri tegak tak tersentuh di tengah-tengah para pelaku demo.

Yang unik, si abang siomay menggunakan Kawasaki W175 sebagai penopang gerobaknya.

Pemandangan ini tidak sering kita lihat, sebab umumnya abang siomay menggunakan sepeda, motor bebek atau matik untuk berdagang.

Reaksi netizen pun beragam melihat unggahan gambar ini.
Banyak yang merasa iri dengan motor yang digunakan abang siomay.

Baca Juga: Power Sama, Tapi Ini Kelebihan Kawasaki W175 Dibanding CB150 Verza

Ada juga yang salut dengan abang siomay ini.

stevenpandukusnandar Karena demo itu bikin lapar.. rakyat indonesia paham betul selalu ada kesempatan di mana aja.. siomayyy siomayyy, btw motor W175nya keren kang

andriagungr Merasa hina aku, aku tu yang pengen tuh kereta tapi ga kesampaian loh

reflysaputra Warbiasaaaaa masss Tukang somay palingggg santuyyyy

Baca Juga: Lagi Ada Promo, Pas Buat Yang ingin Beli Kawasaki Ninja 250 SE MDP di Jabodetabek

iksan.jpg Sing penting kalcer

holatiar_ Wanjay jual somay motornya kawasaki omset gede ya bang?

Keberadaan abang siomay di tengah massa demo bisa jadi solusi rasa lapar.

Namun melihat kondisi Kawasaki W175 ini bisa bikin sedih yang mengidamkan motor tersebut.

Sabar ya…hehehe.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Gue suka gaya lo bro ???????? ada yang kenal atau pernah ketemu? . Di mana ada kerumunan massa, di situ pasti ada para penjual makanan yang menjajakan dagangannya. Tak terkecuali di aksi demonstrasi mahasiswa di gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat. Salah satu penjaja makanan yang berhasil tertangkap kamera adalah pedagang siomay. Yang cukup menarik, pedagang siomay ini menggunakan motor classic kekinian yaitu Kawasaki W175. ___________________________________________ Media Partner @w175muffler @w175custom ___________________________________________ #kawasaki #kawasakiw175 #motorcustom #estrella #kawasakiwseries #rodaduasampaitua #classic #w175indonesia #yamaha #honda #caferacerofinstagram #kawasakiindonesia #japstyle #bratstyle #caferacer #kustom #custom #indonesia #w175 #w250 #kawasaki #hondacb #w175se #tracker #bikersindonesia #classicmotorcycle #triumph #royalenfield #scrambler #indonesia #motor #retro

A post shared by Kawasaki W175 (@kawasakiw175) on