Bagian kolong mobil pun sudah diciptakan aman dari semprotan air saat mencuci.
Pun demikian dengan bagian kabel-kabel yang sudah dirancang sedemikian rupa agar tidak bisa dimasuki air.
Baca Juga: Aman Cuci Mobil Listrik, Namun Tetap Harus Hati-hati Pada Bagian Ini
"Untuk soket yang menghubungkan beberapa komponen kelistrikan mobil listrik pun sudh diciptakan terdapat pengaman karet agar tidak masuk air. Bahkan saat training Nissan Leaf di Jepang, mobil sampai direndam dengan di genangan air sampai 60 cm aman-aman saja," tambahnya.
Nah, jadi yang khawatir mobil listrik akan rentan korsleting saat dicuci bahkan diangkat dengan lifter itu tidak akan terjadi.
Pastinya setiap pabrikan mobil yang mengeluarkan mobil listrik sudah memperhitungkan keamanan saat mobil dicuci.
Artikel ini sudah tayang di GridOto.com dengan judul Cuci Mobil Listrik Diangkat Pakai Lifter, Apa Nggak Korsleting Tuh