Gak Nyangka, Toyota Alphard Hybrid Seken Lebih Murah Dari Fortuner

Dimas Pradopo - Minggu, 22 September 2019 | 15:30 WIB

Toyota Alphard Hybrid CBU bekas yang ada di showroom Allison Automobile (Dimas Pradopo - )

Otomania.com - Kendaraan dengan mesin hybrid bisa dipastikan harganya cukup tinggi. Range-nya berkisar Rp 500 jutaan hingga Rp 1 milyar lebih.

Wajar mahal karena teknologinya menggabungkan mesin bakar konvensional dengan tenaga listrik.

Tapi percaya atau tidak, ternyata ada mobil hybrid yang harganya di bawah Rp 500 juta.

Seperti dilansir GridOto.com, mobil hybrid mewah dengan harga di bawah Rp 500 jutaan ini ada di salah satu dealer mobil bekas di Bursa Mobil Bintaro Jaya, Tangerang Selatan.

Satu unit Toyota Alphard Hybrid CBU keluaran tahun 2012 ditemukan terpajang di showroom Allison Automobile di bursa mobil tersebut.

Baca Juga: Baru Meluncur, Apa Bedanya Hybrid Toyota Corolla Altis Baru dengan yang Lain?

Alphard hybrid CBU sendiri, memakai mesin 2.400 cc yang mengandalkan transmisi Automatic dengan CVT.

Untuk sistem roda penggeraknya sudah 4WD sob, ditambah rem Anti lock Braking System (ABS).