Otomania.com - Honda ADV150 memang bikin penasaran, termasuk soal rincian servis tahun pertama, segini estimasi biayanya.
Dibandingkan motor matic lain dikelasnya, ADV150 memang punya kesan gagah untuk aktifitas harian maupun perjalanan jauh.
Hal tersebut didukung oleh adanya fitur windshield adjustable serta sokbreker tertinggi diantara matic 150 cc di pasaran.
Agar motor tetap nyaman dan dapat diandalkan untuk beragam keperluan, perawatan rutin seperti servis tentu jangan sampai terlewat.
Baca Juga: Tidak Hanya ADV150 Saja, Honda Berencana Hadirkan ADV Dengan Mesin Lebih Besar
Untuk perawatan hingga 1 tahun atau 12.000 km, jasa servis belum dibebankan ke pengguna pada 3 servis rutin yang ada di tahun pertama.
Kemudian berapakah estimasi biaya yang perlu dipersiapkan selama setahun pertama untuk perawatan di bengkel resmi?
“Rincian servis ini berpatokan dari pedoman pabrikan. Belum termasuk penggantian komponen lain atau servis CVT jika dibutuhkan,” tambahnya.
Jasa servis CVT sendiri dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 35 ribu sudah termasuk CVT grease.
Baca Juga: Enggak Hanya Honda Gold Wing Saja, Honda ADV150 miliki fitur Ini
Berikut rincian harga komponen serta biaya servis tahun pertama Honda ADV150:
1.000 km/ 2 bulan
Jasa servis: Gratis
Oli mesin SPX2 0,8l: Gratis
Total: Gratis
6.000 km/ 6 bulan
Jasa servis: Gratis
Oli mesin SPX2 0,8l: Rp 54.000
Total: Rp 54.000
12.000 km/ 12 bulan
Jasa servis: Gratis
Oli mesin SPX2 0,8l: Rp 54.000
Busi NGK MR8K-9: Rp 17.800
Total: Rp 71.800
Estimasi total biaya servis tahun pertama: Rp 125.800
Artikel ini sudah tayang di GridOto.com dengan judul Rincian Biaya Servis Tahun Pertama Honda ADV150, Cuma Rp 100 Ribuan