Tahu Nggak, Suzuki Pernah Punya Motor, Namanya Sama Dengan Pulau Di Indonesia

Parwata - Selasa, 20 Agustus 2019 | 11:45 WIB

Suzuki Madura 700 (Parwata - )

Otomania.com - Mungkin belom banyak yang tahu bahwa Suzuki pernah membuat motor cruiser.

Nama yang digunakan pada motor jenis cruiser produksi Suzuki tersebut seperti nama sebuah pulau di Tanah Air.

Namanya adalah Suzuki Madura, motor ini diproduksi sekitaran tahun 1980-an.

Pada saat itu pasar motor cruiser memang memiliki peminat yang cukup besar.

Motor Suzuki Madura dibuat untuk menyaingi motor Honda Magna dan juga Yamaha VMAX.

Baca Juga: Suzuki Disinyalir Tengah Siapkan Motor Adventure 250 Cc, V-Strom Generic?

autoevolution
mesin suzuki madura

Dikutip dari situs Motorcyclespecs.co Suzuki Madura mempunyai dua model, yakni GV700GL dan GV1200GL.

Pada tipe GV700GL menggunakan mesin V4 DOHC dengan konfigurasi bore x stroke 69 X 46,7 mm.

Sementara untuk tipe GV1200GL menggunakan basis mesin V4 DOHC yang sama, tapi bore x stroke mencapai 78 X 61 mm.

Dan kedua model motor ini juga masih menggunakan karburator.

Dimana pada tipe 700 menggunakan karburator berdiameter 33 mm, sementara tipe 1200 pakai diameter 36 mm.

Baca Juga: Aplikasi Belanja Suzuki, Solusi Bagi Yang Kesulitan Suku Cadang

autopaper
Brosur Suzuki madura di tahun 1980-an