Begini Caranya, Agar Lap Microfiber Tetap Awet Untuk Digunakan

Parwata - Selasa, 13 Agustus 2019 | 10:05 WIB

Ilustrasi lap microfiber (Parwata - )

Otomania.com - Pentingnya memiliki lap microfiber adalah, karena lap ini bagian dari perawatan mobil.

Lap microfiber berbahan serat sintetis, yang memiliki banyak fungsi.

Seperti contohnya adalah untuk mengeringkan mobil basah, membersihkan debu, atau untuk mengaplikasikan wax mobil.

Untuk bisa awet digunakan, lap serbaguna ini juga butuh dirawat.

Berikut ini adalah tips membersihkan lap microfiber dan beberapa pantangannya agar Anda tidak terjadi salah kaprah.

Baca Juga: Begini Cara Jaga Kilap Mobil Setelah Dipoles

Pertama, saat Anda baru membeli lap tersebut sebaiknya langsung dicuci sebelum lap tersebut digunakan.

Seperti disampaikan oleh Rangga Pradito, punggawa car detailer Shine Car di Cipinang Cempedak, Jakarta Timur.

"Sama seperti baju saja, dicuci dulu pakai air biar kainnya bisa beradaptasi. Jangan langsung kena bahan-bahan yang merusak," ungkap Rangga Pradito dikuip dari GridOto.com

Rangga menganjurkan agar tidak mencuci kain microfiber dengan menggunakan mesin cuci.

"Jangan menggunakan mesin cuci, karena bisa merusak. Dan jangan dicampur juga dengan bahan lain seperti kaus atau celana. Karena daya serap microfiber berbeda dan partikel dari bahan-bahan lain justru bisa menempel," ujar Rangga Pradito .

Baca Juga: Kenapa, Lap Chamois Untuk Mencuci Bodi Kendaraan Tidak Dianjurkan?

Jenis Chamois, Microfiber dan Microfiber chamois

Satu hal lainnya adalah memisahkan fungsi tiap lap microfiber.

"Misalnya yang untuk waxing, pakai untuk waxing saja. Yang untuk mengeringkan mobil dipakai untuk mengeringkan saja. Jangan dicampur-campur," ungkap Rangga Pradito penghobi Moge tersebut.

Rangga Pradito juga menyarankan, untuk mencuci lap microfiber tanpa menggunakan deterjen atau pelembut pakaian.

"Jangan pakai pelembut, lapnya memang nanti terasa lebih lembut untuk digunakkan. Tapi bisa merusak struktur bahan micorfibernya," terang Rangga.

Baca Juga: Dibuang Sayang, Cukup Poles Waxing Lampu Mobil Bisa Kinclong Lagi

Taufan Rizaldy/GridOto.com
Gunakan satu lap microfiber untuk satu kegunaan saja.

Selain itu, usahakan untuk menggunakan air yang hangat untuk mencuci dan merendam lap microfiber.

"Setelah direndam, peras ringan saja jangan terlalu keras seperti kain lap biasa. Lalu dijemurnya jangan di bawah sinar matahari langsung," tutup Rangga Pradito.