Otomania.com - Seorang crosser yang biasanya unjuk kebolehan di lintasan tanah dan juga bebatuan kini mencoba melintas di permukaan air.
Crosser tersebut mencoba melintasi menyeberang air dengan menggunakan alat pendukung pada motornya.
Sayang, crosser tersebut gagal mencapai tanah meski jaraknya hanya tinggal sedikit lagi.
Aksi crosser tersebut terlihat di sebuah video dengan durasi pendek yang diunggah oleh @pertamax7 pada Instagram miliknya.
Baca Juga: Video Kocak, Pemuda Atraksi Gunakan Yamaha Mio, Berakhir Nyesek
Berawal dari aksi crosser yang melaju kencang dari tepi danau mencoba melakukan aksi berkendara di atas air.
Dalam aksinya crosser tersebut disaksikan oleh beberapa orang yang berada di tepi danau untuk mengabadikan aksi 'kocaknya'.
Pertama motor masuk ke atas air, motor yang digunakan tersebut masih mampu menjaga kesetabilan lajunya.
Sehingga tidak tenggelam karena di bagian kaki-kaki terdapat tambahan sebuah pelampung.
Baca Juga: Kocak, Honda Supra X Mampu Kalahkan Motor Trail Trabasan Di Tanjakan