Harga Chevrolet Corvette C8 Stingray di Bawah Rp 1 Miliar, Kok Murah?

Indra Aditya - Kamis, 1 Agustus 2019 | 08:00 WIB

Penampilan Chevrolet Corvette C8 Stingray. (Indra Aditya - )

Baca Juga: Chevrolet Captiva Meluncur di Thailand, Plek-plek dengan Wuling Almaz

Model setir bagian kanan pada Chevrolet Corvette C8 yang siap dijual di pasar global.

Presiden General Motors, Mark Reuss, mengatakan salah satu yang menyebabkan produkannya bisa turun adalah platform kelistrikan yang mereka gunakan.

Sekarang Chevrolet menggunakan platform kelistrikan yang terbaru yaitu Global B.

Penggunaan platform terbaru ini dapat mengurangi biaya produksi yang cukup signifikan.

Selain itu platform ini sangat fleksibel dan mendukung sistem keamanan dan infotainmen secara aktif.

Baca Juga: Chevrolet Spark Lebih Nyaman Dibanding Honda Brio RS, Disini Kuncinya

Selain itu, Reuss menjelaskan karena perusahaan ini adalah perusahaan besar.

Dengan perusahaan sebesar itu ia mengaku mereka mendapatkan banyak kemudahan dan harga untuk bahan bersaing.

Maka dari itu ia menjelaskan bahwa produk-produk terbaru mereka dapat dijual dengan harga yang miring dibanding rival-rivalnya.

Artikel ini sudah tayang di GridOto.com dengan judul Chevrolet Corvette C8 Stingray Dibanderol Gak Sampai Rp 1 M, Supecar Kok Murah?