Tak Selaris Hatchback, All-New Mazda3 Sedan Tetap Dibawa, Kenapa?

Parwata - Sabtu, 27 Juli 2019 | 14:05 WIB

mobil All New Mazda3 versi sedan (Parwata - )

“Di LA Auto Show (tempat All New Mazda3 pertama diluncurkan, kita melihat bahwa Mazda 3 sedan ini bener-bener cantik,” ujar Ricky Thio di GIIAS 2019 (18/7).

“Kita memang pengen membawa sedan ini agar masyarakat indonesia, konsumen indonesia, dapat menikmati dan merasakan keindahan Mazda 3 sedan ini,” imbuh Ricky Thio.

Ricky Thio juga mengatakan, bahwa harga yang terpaut nyaris 50 juta antara hatchback dan sedan itu juga tidak membuat pasar sedan habis sama sekali.

“Kalau bilang mahal atau apa segala macam, memang, tapi bukan berarti gak ada market, memang tidak sebesar low MPV atau hatchback, tapi ada,” tutup Ricky Thio.