Bikin Penasaran, Apa Sih Arti Kata TT Pada Moto Guzzi V85TT?

Indra Aditya - Minggu, 14 Juli 2019 | 14:50 WIB

Moto Guzzi V85TT, Nostalgia Reli Dakar Tahun 80’an, Diajak Main ke Mall (Indra Aditya - )

Otomania.com - PT Piaggio Indonesia tengah mempamerkan Moto Guzzi V85TT di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Sabtu (13/7/2019).

Moto Guzzi V85TT menjadi motor baru di segmen pasar hobi.

Tapi, kamu tahu enggak, sob, motor yang diimpor dari Italia ini punya nama yang memiliki arti lo.

Nama dari sebuah produk memegang peran penting untuk menunjang sukses tidaknya di pasaran.

Baca Juga: Moto Guzzi V85TT, Classic Enduro Dijual Di Indonesia, Harganya?

Selain itu, nama sebuah produk juga dapat memikat perhatian para konsumen.

Pasti belum banyak yang tahu, penasaran apa arti nama Moto Guzzi V85TT?

"Kata 'TT' pada V85TT bahasa Italianya adalah Tutto Terreno, dalam bahasa Inggris ini artinya 'all terrain'. Jadi dipersiapkan untuk segala medan," ujar Robby Gozal selaku PR & Communication Manager PT Piaggio Indonesia.

Motor ini memang didedikasikan untuk mereka yang menginginkan kendaraan roda dua serbaguna yang memiliki keunikan.

Baca Juga: Miliki Dua Varian, Berikut Perbedaan Yang Ada Pada Moto Guzzi V85TT

Vedhit/GridOto.com
Moto Guzzi V85TT resmi dipamerkan oleh PT Piaggio Indonesia di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan (13/7/2019)

Selain desain, daya tarik lainnya adalah mesin yang digunakan berkonfigurasi V-twin, dengan pendingin udara.

Teknologi yang diusung juga termasuk lengkap, mulai dari rem ABS, cruise control hingga tiga buah riding mode.

Moto Guzzi V85TT dibanderol oleh PT Piaggio Indonesia dengan harga Rp 650 juta.

Artikel ini sudah tayang di GridOto.com dengan judul Belum Banyak yang Tahu, Ini Arti Kata TT Pada Moto Guzzi V85TT