Lokasi tepatnya di Jalur Sutera, Kav.26 D, Alam Sutera, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Lokasi tersebut dipilih karena menjadi lintasan utama bagi masyarakat sekitar untuk mobilisasi.
Atau untuk beraktivitas sehari-hari, maupun bagi yang akan menuju Jakarta.
"Dalam satu lokasi ini, diharapkan dengan masuk di satu tempat saja, masyarakat bisa merawat seluruh komponen penting kendaraannya. Mulai dari cuci mobil berkualitas, mengganti oli, mengecek kaki-kaki, auto detailing, juga membeli aksesoris sambil menunggu di kafe yang nyaman. Jadi tak perlu pindah-pindah lokasi dan menghabiskan banyak waktu," urai Robby.
Autoglaze One Stop Car Service ini, merupakan fasilitas perawatan kendaraan ke-33 yang telah dibangunnya.
Sekarang ini, Autoglaze telah menyediakan 22 layanan Express di mall, Carwash 9 unit di SPBU Pertamina dan 5 detailing.