Otomania.com - Sebentar lagi balapan MotoGP Jerman 2019 akan berlangsung di Sachsenring, Minggu (7/7/2019) dan link live streaming sudah banyak tersedia.
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez menunjukkan dominasinya di Sachsenring setelah mengamankan pole position pada sesi kualifikasi yang berlangsung Sabtu (6/7/2019).
Baginya, ini merupakan pole position ke-10 pada MotoGP Jerman 2019.
Sebelumnya, pembalap berusia 26 tahun tersebut meraih pole position pada 2010 (kelas 125cc), pada 2011 dan 2012 (Moto2), dan pada 2013-2019 saat membalap di kelas premier.
Musim lalu, Marquez mengukuhkan diri sebagai "Raja Sachsenring" setelah memenangi balapan kesembilan.
Baca Juga: Warm-up MotoGP Jerman: Marc Marquez Tak Terbendung, Valentino Rossi Sulit
Pembalap asal Spanyol tersebut selalu naik podium juara MotoGP Jerman sejak promosi ke MotoGP pada 2013 atau selama lima kali beruntun.
Marquez sebelumnya menorehkan catatan manis di Sacshenring dengan menjadi kampiun Moto2 Jerman pada 2011 dan 2012, sementara satu kemenangan lagi dia dapat di kelas 125cc pada 2010.
Pembalap yang start di belakang Marc Marquez adalah Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang menorehkan putaran tercepat 1 menit 20,400 detik.