Kembalikan Kondisi Rangka Motor Bengkok, Biaya Sih yang Dibutuhkan?

Parwata - Rabu, 26 Juni 2019 | 20:00 WIB

Ilustrasi press rangka motor (Parwata - )

Otomania.com - Kerusakan rangka motor seperti bengkok bisa terjadi karena terjadinya jatuh atau kecelakaan.

Untuk mengembalikan ke kondisi semula, perbaikan rangka bisa dilakukan dengan cara dipress.

Solusi tersebut bisa dilakukan jika tidak ingin mengganti ranga baru motor.

Biaya perbaikan rangka bengkok yang dibutuhkan pun terbilang enggak mahal.

Baca Juga: Yamaha R25 Ganti Rangka Motor Lain, Bentuk Aslinya Tidak Dikenali Lagi

Dengan perbaikan menggunakan cara press ini, biaya yang tawarkan bengkl mulai dari Rp 350 ribuan.

Seperti disampaiakan oleh Destian Pratama dari ADE JBB Press, bengkel spesialis press rangka dan pelek di jalan raya Jakarta-Bogor, Bojongsari, Parung, Depok, Jawa Barat.

"Kalau untuk rangka semua motor matic kecil dan bebek, misalnya Yamaha Mio, Honda Vario, Honda BeAT dan Honda Supra X 125 itu Rp 350 ribu," buka Destian Pratama, dikutip dariGridOto.com.

"Sedangkan untuk motor batangan (sport) atau matic berbody besar seperti Yamaha NMAX, Honda PCX itu Rp 500 ribu," tambahnya.

Baca Juga: Pelajaran Berharga Dari Jerman, Tukang Ledeng Pakai Sertifikat, Bikin Rangka Motor Pun Pakai Sertifikat