Begini Jadinya Modifikasi Honda Jazz Ditangan Penyuka Off-road

Parwata - Minggu, 23 Juni 2019 | 10:45 WIB

Honda Jazz GE8 hasil jerih payah langsung dimodifikasi bergaya racing (Parwata - )

Otomania.com - Sebagai penyaluran hobi banyak yang melakukan ubahan atau modifikasi pada mobil atau kendarannnya.

Seperti yang dilakukan oleh Janry Maranatha pada mobil Honda Jazz GE8 miliknya ini.

Meski dulu kesukaan adalah bermain off-road, dengan memodifikasi mobilnya untuk bermain lumpur.

Kini sangatlah berbeda memodifikasi yang dilakukan pada mobil Honda Jazz  GE8 berkelir biru miliknya.

Janry Maranatha
Pelek SSR Type F ring 15 inci dibalut ban semi slick lansiran ATR K Sport

Baca Juga: Kenalan dengan Raja Modifikasi Honda Jazz 2016

"Dulu sebenarnya pertama main mobil malah off-road pakai Triton Strada 4x4. Itu (mobil) warisan orang tua dan ikut main sampai akhir 2013. Setelah itu di 2014 baru kesampaian beli Jazz GE8," ucap Janry Maranatha, dikutip dari Gridoto.com.

Bagi yang baru beralih modifikasi, 'taste' Janry terlihat oke, dengan menampilkan aura racing pada Honda Jazz miliknya.

Janry Maranatha
Kaki-kaki pakai coilover ISC tipe racing supaya ebih stiff

Dimulai dari memilih konsep, terutama dari bagian kaki-kaki dengan kesan kekar berkat penggunaan ban semi slick lansiran ATR K Sport ukuran 215/50 R15.

Ban tersebut membungkus pelek SSR Type F ring 15 inci, membuat tongkrongan mobil dari samping terlihat kian racing.

Baca Juga: Honda Jazz , Ubah Kaki -kaki, Tempel Serat Karbon , Jadi Street Racing