Datang Lebih Cepat, Ini Fungsi Dan kelengkapan Dari Ambulans Motor

Parwata - Senin, 17 Juni 2019 | 12:15 WIB

Ambulans motor datang lebih cepat untuk penanganan gawat darurat. (Parwata - )

Untuk penanganan darurat darurat ambulans motor D-Tracker 150 sudah dilengkapi dengan perbekalan yang cukup.

“Ada infus set untuk pertolongan pertama kalau korban dehidrasi, atau misalnya orang itu kecelakaan banyak keluar darah, itu ada,” terang Sirombudi.

Selain itu ambulans motor juga membawa keperluan seperti obat-obatan.

Namun, dijelaskan oleh Sirombodi bahwa obat-obatan tersebut hanya sebatas obat emergency seperti untuk jantung.

“Pokoknya kita sebatas penanganan awal pertolongan pertama saja sampai ambulans datang,” pungkas Sirombudi.