Enggak Susah, Begini Cara Bersihkan Door Trim Mobil Berbahan Kulit

Indra Aditya - Rabu, 5 Juni 2019 | 09:00 WIB

Ilustrasi Interior kulit (Indra Aditya - )

Otomania.com - Pengemudi bakal merasa nyaman di dalam mobil jika interior mobil dalam keadaan bersih.

Salah satu yang perlu diperhatikan kebersihannya adalah door trim berlapis kulit.

Sebab jika sudah kotor pasti akan mengudang jamur menempel di kulit dan alhasil penampilannya menjadi tak segar lagi.

Nah, kalau pengin bersihin sendiri door trim berbahan kulit di rumah, perhatikan juga teknik yang benar.

(BACA JUGA: Dianggap Tambah Parah, Andrea Dovizioso Kecam Sirkuit Silverstone Makin Bergelombang)

"Membersihkan door trim bahan kulit lebih mudah dan tidak memerlukan banyak peralatan dibandingkan dengan door trim bahan lainnya," buka Herry Sutarto, Pemilik Lumens, Ruko Villa Delima, Jakarta Selatan, (24/8).

Modal utamanya adalah obat pembersih interior alias interior cleaner.

Merek dan harganya beragam, mulai dari Rp 40.000 sampai Rp 160.000.

Atau Anda bisa langsung membeli pembersih bahan kulit yang rentang harganya mirip dengan obat pembersih interior di atas.

(BACA JUGA: Curhat Denda Parkir Bandara Soetta Mencekik, Gajian Masih Lama, Dendanya Mahal Banget)