Otomania.com - Konsumen dibuat sabar untuk menunggu datangnya motor dengan menumpuknya pesanan motor Honda Super Cub C125.
Motor yang diimpor langsung secara utuh dari Thailand ini, menjadi pilihan tersendiri bagi pecinta motor bergaya retro.
Bahkan bagi peminat untuk sekarang ini harus rela mengantri hingga tahun depan.
Seperti disampaikan oleh Thomas Wijaya, Direktur Marketing Astra Honda Motor.
Baca Juga: Inden Honda Super Cub C125 Menguji Kesabaran, Segini Lama Tunggunya
"Mohon maaf juga kepada peminat Super Cub 125 karena harus menunggu lebih lama lagi," papar Thomas Wijaya saat berada di ajang IIMS 2019 lalu, dikutip dari GridOto.com.
"Bagi yang melakukan pesanan sekarang (Mei 2019), motor baru bisa diterima akhir tahun ini atau awal tahun mendatang," imbuh Thomas Wijaya .
Bagi yang masih berminat motor bergaya retro namun tidak ingin menunggu lama SM Sport Cub Classic ini bisa jadi alternatif pilihan.
Pasalnya motor bebek klasik ini mempunyai desain yang dibuat mirip Honda Super Cub C125, namun dengan harga jauh lebih murah.
Baca Juga: Meski Selama Ini, Konsumen Rela Menunggu Honda Super Cub C125
SM Sport memberikan harga untuk Cub Classic Rp 19,85 juta on the road DKI Jakarta.
Ditambah merek motor asal Malaysia itu juga memberikan diskon di acara Jakarta Fair Kemayoran 2019.
"Untuk SM Classic itu ada diskon Rp 500 ribu. pilihan warna dia ada kuning, merah, sama abu-abu," ujar salah satu pramuniaga SYM, Senin (27/5/2019), dikutip dari GridOto.com.
Enggak hanya itu saja, pramuniaga juga mengatakan untuk beberapa pilihan warna unitnya ready stok.
Baca Juga: Honda Super Cub C125 Dapat Warna Baru di Thailand, Makin Jadul Aja Bro
Menjadikan konsumen tidak harus menunggu dalam waktu lama untuk mendapatkan unitnya.
"Kalau yang warna merah sama abu-abu itu unitnya ready, tapi kalau yang kuning inden," kata pramuniaga itu lagi.
"Pengiriman paling bulan Juni atau Juli 2019 ini lah untuk yang warna kuning," tutupnya.