Otomania. com - Kondisi jalan rusak dan berbatu akan beriko merusak keamanan pada bagian kolong mobil.
Hal itu tak terkecuali juga terjadi pada pengguna mobil Mitsubishi Xpander.
Mitsubishi Xpander memiliki ground clereance setinggi 205 mm.
Dengan tinggi yang dimilikinya maka akan lebih aman melintasi jalan berbatu.
Baca Juga : Ehem..Keren Mana Xpander Modif Ini Dengan Xpander Limited Edition?
Namun pada area bawah mesin hempasan batu juga harus diperhatikan.
Apalagi Xpander idak memiliki cover low engine, jadi cukup riskan masuk jalanan rusak.
Seperti disampaikan oleh Abraham dari OtoProject.
"Pertama kenapa Xpander, soalnya memang enggak tercover bagian bawah engine-nya. Kedua, ini memang untuk persiapan mengghadapi jalanan yang kondisinya buruk," ucap Abraham dari OtoProject, dikutip dari GridOto.com.
Baca Juga : Pengguna Xpander Lebih Untung servis Mobil Gunakan Kartu Ini
Cover mesin bagian bawah ini dibuat dengan material dasar baja stainless.
"Materialnya stainless steel jadi cukup aman dari karat, apalagi ini kan ditaruh di bawah ya jadi sering terpapar air dan lumpur," imbuhnya.
Cara pemasangannya pun dirancang dengan semudah mungkin, cukup dikunci menggunakan baut.
"Harganya Rp 900 ribuan dan itu udah termasuk pasang," tukas Abraham.
Menjadi menarik karena ada 3 opsi warna tang ditawarkan.
Yakni gold, titanium, dan silver yang disesuaikan dengan warna bodi mobil Xpander.