Modifikasinya Bertahap, Honda Jazz Sukses Bergaya Sreet Racing

Parwata - Kamis, 2 Mei 2019 | 19:00 WIB

Andra tampil dengan Honda Jazz GK5 bergaya street racing (Parwata - )

Masuk ke jantung pacu, mesin L15Z berkapasitas 1.500 cc milik Jazz GK5 disuntik Dastek Unichip Q+ sehingga cukup bikin tenaga melonjak.

"Sekarang sih tenaga pas sempat tes dyno sampai di 160 dk, kalau torsi di 172 Nm," terang pria yang masih kuliah ini.

Tak hanya Dastek yang meningkatkan tenaga mobil ini, ada penggantian open filter lansiran K&N dan full custom exhaust system.

Aditya Pradifta
Dastek Unichip Q+

Hanya muffler yang pakai Saisho.

Saat masuk ke kabin ada sepasang semi bucket seat lansiran Recaro yang diikat safety belt 4 titik lansiran Sparco.

Baca Juga : Modifikasi Honda Jazz, Tampilannya Menjadi Semakin Rapi Dan Sporty

Aditya Pradifta
Semi bucket seat lansiran Recaro

Selain itu, juga dipasang panel indikator untuk memantau kondisi vacuum, tegangan listrik, dan temperatur air lansiran Greedy juga terpasang rapi di dasbor.

Aditya Pradifta
Tachometer gauge lansiran Greedy

Data modifikasi

Eksterior
Wrapping cutting sticker by Carsloth Wrap
Kap mesin carbon Akana

Kaki-kaki
Pelek Advan Racing RG1 ring 16 inci
Ban Yokohama Advan Neova
ISC coilover

Mesin
Dastek Unichip Q+
Open filter K&N
Full custom exhaust system
Muffler Saisho

Interior
Semi bucket seat Recaro
Safety belt 4 titik Sparco
Tachometer Greedy