Otomania.com - Persaingaan pasar mobil kelas SUV, mitsubishi Pajero Sport dengan Toyota Fortuner kian ramai.
Dari persaingan kedua pabrikan tersebut, pada kuartal pertama tahun ini menjadi menarik untuk disimak.
Kedua SUV bersaing dan berusaha untuk bisa menarik hati dari para konsumen di Indonesia.
Namun begitu dalam waktu selama tiga bulan pertama tahun ini, Mitsubishi tampaknya bisa tersenyum lebar.
Baca Juga : Toyota Trust Susah Jual Avanza, Fortuner dan Innova Most Wanted
Karena bisa mengalahkan Fortuner dan menjadi jawara di segmen tersebut.
Mengutip data wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Pajero Sport sukses mencatatkan angka penjualan sebesar 4.759 unit di segmen 4x2 dan 521 unit di segmen 4x4.
Sedangkan Toyota Fortuner mencatatkan angka penjualan sebesar 3.908 unit di segmen 4x2 dan 177 unit di segmen 4x4.
Apa tanggapan PT Toyota Astra Motor (TAM) setelah SUV diesel andalannya tersebut dikalahkan oleh Mitsubihsi Pajero Sport?
Baca Juga : Toyota Fortuner Diesel Generasi Awal, Tenaga Kurang Namun Irit BBM