3. KTM Start Dari Baris Kedua
Kegemilangan Pol Espargaro memacu KTM RC16 di sirkuit COTA, membawa KTM mampu start dari baris kedua.
Adik kandung Aleix Espargaro itu berhasil finish tercepat ke-5 di Q2 dengan selisih 0,685 detik dari Marquez di posisi teratas.
Ketika kembali ke pit, sambutan meriah diberikan untuk Pol Espargaro dari seluruh petinggi dan crew KTM.
Baca Juga : MotoGP Amerika, Valentino Rossi: Yang Motor Repsol Jangan Sampai Lolos
4. Fransesco Bagnaia Alami Dua Kali Kecelakaan di Kualifikasi
Fransesco Bagnaia mengalami dua kali crash alias terjatuh di sesi kualifikasi.
Murid Valentino Rossi ini nampak kesulitan dengan Ducati GP18 di MotoGP Amerika.
Untuk itu, Bagnaia harus puas menempati posisi start 12 setelah finish di posisi terakhir sesi Q2.
5. Marc Marquez Kuat di Tiga Sektor Sirkuit COTA
Dijuluki King of COTA atau Sheriff of COTA, Marc Marquez yang tampil sebagai peraih pole position mampu tercepat di tiga sektor.
Marquez menjadi pembalap tercepat di sektor 1, 2 dan 3 sirkuit COTA.
Sementara di sektor 4 masih dipegang Cal Crutchlow, namun jika digabungkan catatan waktu milik Marquez dan Crutchlow, maka ideal lap menjadi 2;03,332 detik.
Baca Juga : Danilo Petrucci: Circuit of The Americas Tidak Pantas Gelar MotoGP