Baca Juga : Tak Terduga, Penjualan BMW R 1200 GS di Eropa Kalah dengan Honda X-ADV
Tarikan awalnya cukup galak tuh buat menarik motor yang punya bobot 238 kg ini.
Karena dirancang buat adventure, makanya motor ini termasuk jangkung! Jarak terendahnya ke tanah saja 162 mm, sedangkan tinggi joknya 820 mm.
Biar makin asyik saat berkendara jauh, posisi windshield Honda X-ADV punya lima pilihan posisi, mau makin rendah biar asyik ngebut, atau makin tinggi biar enggak masuk angin.
Di bawah jok ada bagasi yang total kapasitasnya sampai 21 liter, enak tuh kalau mau bawa barang banyak.
Baca Juga : Ini Sih Macho-nya Kebangetan, Honda X-ADV Dirombak Habis-habisan, Ditempeli Turbo Pula
Kapasitas tangki bensinnya 13 liter, sedangkan dari pengujian di luar negeri, rata-rata 1 liter bensinnya bisa menempuh jarak 25-30 km.
Harganya? Kita intip saja dari luar negeri, di Inggris Honda X-ADV dijual dengan harga 9.959 Poundsterling yang dirupiahkan menjadi Rp Rp 194 jutaan.
Murah? Tunggu dulu, kamu harus perhitungkan biaya masuk, pajak, dan segala jenis administrasi lainnya kalau mau dipasarkan di Indonesia.
Tapi kalau melihat desain dan spesifikasinya, menurut kamu berapa harga yang pas buat Honda X-ADV ini di Indonesia?
Artikel ini sudah tayang sebelumnya di GridOto.com dengan judul Honda X-ADV Siap Dijual di Indonesia? Intip Dulu Yuk Spesifikasinya!