Otomania.com – Upgrade pada sistem pengereman banyak dilakukan oleh pengguna motor.
Dari teromol menjadi cakram atau sama-sama cakram hanya saja berubah ukurannya.
Yaitu dari piringan kecil diganti dengan piringan diameter lebih lebar.
Seperti pada motor Yamaha XMAX, upgrade pengereman memasang diameter cakram lebih lebar.
Baca Juga : Hal Sepele Ini Jadikan Kampas Rem Cakram Motor Habis Sebelah
Hasilnya, jarak pengereman jadi lebih singkat selain itu penggunaan cakram lebar jadikan tampilan motor lebih keren.
Upgrade cakram lebar di rem depan umum dilakukan, dan ternyata ukuran piringan cakram belakang juga bisa ditingkatkan.
“Di pasaran sendiri pilihan piring cakram XMAX terbatas karena jarang disentuh dan speknya 3 lubang baut, beda dengan depan yang 5 baut,” ujar Yudha dari RSMS Matic Shop di Pejaten, Jakarta Selatan, dikutip dari GridOto.com.
Dari segi diameter pun ukurannya 230 mm atau sama dengan standar dan bedanya hanya pada model piringan saja.
Baca Juga : Jadi Pertanyaan, Motor Apakah Yang Pertama Gunakan Rem Cakram?
Oleh sebab itu, bengkel RSMS pun menemukan solusi alternatif bagi pengguna yang ingin pasang cakram lebar di rem belakang.
“Caranya dengan penambahan breket di pelek belakang supaya piring cakram depan bisa terpasang,” ungkapnya.
Breket tersebut berbentuk piringan yang terbuat dari alumunium CNC dan dipasang di 3 lubang baut cakram standar.
Hasilnya piringan cakram depan standar XMAX yang berukuran 267 mm atau variasi dengan ukuran serupa bisa dipasang di rem belakang.
“Karena lebih lebar, otomatis perlu tambah breket untuk kaliper belakang. Saat ini paket tersebut baru tersedia untuk pelek Over Racing, buat pelek standar masih dalam tahap riset,” pungkas Yudha.