Kencang Rumor Facelift NMAX 2019, Ada Update Nih dari Yamaha Jepang

Indra Aditya - Selasa, 2 April 2019 | 19:50 WIB

Yamaha NMAX facelift 2019 (Indra Aditya - )

Otomania.com - Rumor soal Yamaha memberikan penyegaran  pada NMAX 2019 memang ramai diperbincangkan masyarakat.

Semua bertanya-tanya kapankah keluarga MAXI series Yamaha itu disegarkan dengan model baru.

Mencoba mencari-cari informasi di Bangkok Motor Show mendapat sedikit informasi.

Yakni dari Yamaha Jepang!

Baca Juga : Nasib Yamaha NMAX dan V-Ixion yang Berhamburan Bareng Truk di Jurang

Dari pihak bersangkutan tak banyak memberikan informasi tapi mendapat kisi-kisi.

"Yamaha NMAX dibuat di Indonesia. Varian baru dari Yamaha NMAX sangat ditentukan Yamaha Indonesia," bilang sumber dari Yamaha Jepang yang enggak mau disebut namanya.

Dia tidak bisa memastikan facelift Yamaha NMAX 2019, tapi memberikan kisi-kisi.

"Tahun ini ada yang baru dari Maxi series. Sudah ya cukup infonya," tutup sumber tersebut.

Baca Juga : Knalpot Standar Racing Yamaha NMAX , Dongkrak Tanaga Dan Tampilan

Nah jika kilas balik, memang sudah cukup berumur Yamaha NMAX yang saat ini ada.

Sebab, pertama kali muncul di 2015 lantas di tahun berikutnya hanya ada penambahan fitur ABS.

Tanpa ada ubahan di desainnya.

Lalu di 2016 disegarkan, tapi soal warnanya saja dan berlanjut tahun kemarin ada penggantian memakai tabung sokbreker.