Dia mengaku tidak mengalami luka karena bagian kepalanya dilindungi helm.
"Tadi ada empat motor yang tertimpa, tapi saya bagian belakang. Motor saya terjebak diantara dahan pohon, kalau motor yang tiganya, bisa dievakuasi menggunakan kampak, jadi lebih cepat keluar," katanya.
Menurut pengataman, tidak terlibat kerusakan pada motor milik Agung meskipun sudah tertimpa pohon, pengendara motor juga mengaku tidak mengalami luka.
Petugas dari Polda Jabar dibantu warga sekitar memotong dahan pohon yang tumbang menggunakan mesin pemotong kayu, kapak, dan peralatan lainnya.
Baca Juga : Hujan Lebat Angin Kencang, Honda Jazz Tertimpa Pohon Beruntung Diganti
Pukul 16.00 WIB, kendaraan yang tertimpa pohon tumbang berhasil dievakuasi dan secara perlahan pohon tumbang yang melintang di pintu masuk menuju pasar, bisa dipotong menjadi bagian kecil untul disingkirkan.
Hingga pukul 16.30 WIB, hujan masih mengguyur wilayah tersebut.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Angkot dan Sejumlah Motor Tertimpa Pohon Tumbang di Gedebage Bandung, Mobil Rusak Parah,