Pada atapnya terpasang rapi sunroof Honda Odyssey RB2, berikut custom spoiler di buritan.
Wide body natural serta radius fender dilakukan Dinur agar pelek lebar bisa masuk sempurna.
"Depan itu diradius sampai 2 cm, sementara kalau belakang 3,5 cm," tukas Dinur.
Pelek yang dipakai pun terbilang unik yaitu BBS yang kental dengan nuansa BMW.
"BBS RR ini terbilang langka karena di Jakarta ini masih cuma saya yang punya. Ukurannya ring 18 inci, lebar depan 8,5 inci, belakang 9,5 inci. ET +38 di depan dan +40 belakang," terang Dinur memperinci.
Baca Juga : Beda Rp 50 Juta, Honda Brio RS CVT Punya Fitur Yang Absen di Brio Lain, Apaan Tuh?
Dibalut ban Accelera Alpha dan Accelera Sigma berukuran 205/35/R18 dan 215/35/R18.
Sementara efek kandasnya didapat berkat pemasangan air suspension AirGen 2 titik.
"Ada custom shock, custom arm juga. Itu pakainya kalau arm boleh comot punya Honda HR-V," jelasnya.