Inilah Jawaban Kenapa Mesin Motor Sport Fairing Lebih Cepat Panas

Dok Grid - Senin, 13 November 2023 | 16:43 WIB

Bentuk dari fairing motor diyakini pengaruhi pelepasan panas mesin (Dok Grid - )

Otomania.com – Terdapat anggapan bahwa jenis motor bisa pengaruhi panas dan tidaknya mesin saat pemakaian.

Utamanya saat motor tersebut digunakan pada jalanan dengan kondisi lalu lintas padat.

Bukannya tanpa alasan, karena banyak ditemui kasus motor mengalami overheat terjadi pada mayoritas berjenis sport fairing.

Seperti disampaikan oleh Eddy Yulianto, Kepala Mekanik Kawasaki SSM Fatmawati, Jakarta Selatan.

“Untuk pemakaian dalam kota dengan lalu lintas padat, memang risiko motor jenis sport fairing untuk cepat panas lebih besar dibanding sport naked,” buka Eddy Yulianto, Kepala Mekanik Kawasaki SSM Fatmawati, Jakarta SelatanDikutip dari GridOto.com.

Makanya terjadi keluhan motor overheat, hampir semua dialami pada pengguna motor yang tinggal di kota besar.

Meskipun terdapat sistem pendinginan dan mesin dalam kondisi normal, adanya fairing tersebut mempengaruhi proses pendinginan juga pelepasan panas dari mesin.

Baca Juga: Mesin Motor Cepat Panas, Bisa Jadi Komponen Pendingin Ini Minta Ganti

MotoSaigon.vn
Z800 berubah jadi sport fairing

Berbeda dengan jenis motor sport naked, proses tersebut bisa lebih cepat karena sebagian besar area mesin terbuka.