Pindahkan Motif Helm Arai Maverick Vinales ke NMAX Jadi Juara Customaxi

Dimas Pradopo - Selasa, 26 Februari 2019 | 13:00 WIB

Yamaha Nmax Best Daily Use Customaxi Bandung 2019 (Dimas Pradopo - )

GridOto.com - Semi final Customaxi Bandung bulan lalu cukup membuat Deni Mohamad Maulana senang.

Pasalnya ia dapat penghargaan di salah satu kelas Daily Use.

"Seneng banget, padahal Itu motor sudah dimodif sejak 2 tahun lalu dan baru kali ini ikut kontes," buka Deni.

Wawa/GridOto.com
Yamaha Nmax Best Daily Use Customaxi Bandung 2019 bersama sang owner

Pria Bandung yang bekerja sebagai teknisi Volkswagen ini mengubah tongkrongan NMAX miliknya dengan kelir yang lain daripada yang lain.

"Berhubung saya hobi touring, jadi saya memadukan motor touring yang bisa di pakai harian tapi enak dipandang juga," ungkap Deni.

"Jadi saya bikin konsep racing look daily use gitu," tambahnya.

Baca Juga : Seperti Robot Dalam Bentuk Motor, Yamaha XMAX Keren Ini Berbaju Gundam

Wawa/GridOto.com
Yamaha Nmax Best Daily Use Customaxi Bandung 2019

Konsep racing look itu diterjemahkan dari tampilan eksterior yang dilabur airbrush terinspirasi helm Arai RX-7 V salah satu pebalap Yamaha 

"Untuk warna saya pilih konsep airbrush bertema livery helm Maverick Vinales," tukas Deni.

Ubahan bukan cuma bodi saja, beberapa part juga diganti untuk menunjang kesan racing.