Husqvarna 710 Kena Modif, Fairing Tambah Daya Jelajah 100 Km

Indra Aditya - Kamis, 21 Februari 2019 | 10:00 WIB

Husqvarna 710 dengan fairing kit Petrodrill Anjany Racing (Indra Aditya - )

Otomania.com - Setelah dapat sentuhan modifikasi, Husqvarna 710 milik Johny Handoyo berubah makin gahar.

Anjany Racing meracik ulang motor enduro ini agar siap melahap perjalanan jauh plus kontur jalan yang beragam.

"Motor ini memang dimodif dengan segala kebutuhan untuk jelajah Indonesia Timur," buka Angga Kurniawan dari Anjany Racing.

Wawa
Husqvarna 710 dengan fairing kit Petrodrill Anjany Racing

Bisa dilihat bagian depan Husqvarna 710 ini menggunakan fairing kit dari Rade Garage.

Baca Juga : Gak Bikin Pusing, Modal Rp 2 Ribu, Motor Bisa Bergaya Adventure

Fairing kit ini memang enggak sembarangan karena didalamnya terdapat tangki bahan bakar tambahan.

"Fairing aerodinamis ini isinya extra tank 6 liter di bagian depan yang jarak tempuh bisa tambah 100 km dan juga tower untuk navigasi," terang Angga dilansir dari GridOto.com

Wawa
Husqvarna 710 dengan fairing kit Petrodrill Anjany Racing