Lampu Proyektor HR-V Dipasang di NMAX, Siap Touring Kemana Saja

Dimas Pradopo - Selasa, 5 Februari 2019 | 20:20 WIB

Yamaha NMAX pemenang Best Touring Look Customaxi Surabaya (Dimas Pradopo - )

Otomania.com - Secara basic, Yamaha NMAX memang nyaman untuk jalan jauh, tak heran jika modifikasi bergaya touring kerap diaplikasikan.

Salah satunya Yamaha NMAX berwarna putih ini, karena konsepnya touring, part-part yang terpasang juga wajib menunjang buat perjalanan jauh.

Seperti pemakaian boks touring hingga windshield untuk membelah angin.

"Boks touring saya pakai Shad, kalau side box-nya custom. Terus windshield pakai punya original Yamaha," beber Edwin si empunya motor.

Wawa
Yamaha NMAX pemenang Best Touring Look Customaxi Surabaya

Wawa
Yamaha NMAX pemenang Best Touring Look Customaxi Surabaya

Selain penunjang perjalanan jauh seperti box, performa pastinya enggak boleh ditinggalin.

Untuk itu Edwin lanjut upgrade sektor kaki-kaki dengan part yang mumpuni.

Mulai dari suspensi depan yang kini bermodel terbalik alias upside down dari Equinox.