Punya Banderol Lebih Mahal dari Xabre, Apa Kelebihan MT-15 Baru?

Indra Aditya - Selasa, 5 Februari 2019 | 12:40 WIB

Yamaha MT-15 vs Yamaha Xabre (Indra Aditya - )

Otomania.com - Akhirnya PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan MT-15 untuk pasar Indonesia.

Secara tidak langsung motor sport bagian dari keluarga MT Series ini masuk di kelas yang sama dengan saudaranya di kelas naked sport 150 cc, Xabre.

Namun kedua harga naked sport ini berbeda, yang mana Yamaha MT-15 ini dibanderol lebih mahal ketimbang Xabre.

"Tapi ini kan adalah model baru, di mana banyak perubahan terutama dari sisi desain," ujar Dyonisius Beti, selaku Vice President Director YIMM, Senin (4/2/2019).

Baca Juga : Ditunggangi Rossi dan Vinales, MT-15 dan MX-King Resmi Diluncurkan

"Tentu yang mencari harga murah akan mencari Xabre, tapi sekarang yang top model adalah MT-15 ini," lanjutnya saat berada di Jakarta.

Lantas, berapa harga yang dibanderol Yamaha untuk naked sport terbarunya?

Yamaha MT-15 dibanderol Rp 34,95 juta on the road DKI Jakarta dan sekitarnya.

Sedangkan Xabre dipasarkan lebih murah sekitar Rp 4 jutaan, yakni Rp 30,7 juta on the road DKI Jakarta dan sekitarnya.

Baca Juga : Naik MT-15 di Indonesia, Valentino Rossi Sebut Alasannya Suka Pada MT-15