Fantastis Harga Honda PCX 150 Di Negara Ini Setara XMAX!

Parwata - Selasa, 29 Januari 2019 | 15:30 WIB

Honda PCX di Jepang masih ada yang pakai mesin 125 cc (Parwata - )

Otomania.com - Harga yang ditawarkan untuk sebuah unit motor Honda PCX di Indonesia banderolnya mulai dari Rp 28 jutaan.

Honda PCX 150 terbaru ini dengan fitur lengkap dan mewah, namun harganya lebih terjangkau dibanding generasi sebelumnya.

Wajar saja, sebelum diproduksi di Indonesia, PCX 150 statusnya masih CBU dari Vietnam.

Namun di negara ini, ada Honda PCX 150 punya banderol tembus Rp 56 juta, wah setara XMAX, di negara mana tuh?

Baca Juga : Komponen RX-King Ini Bikin Kantong Bolong, Harga Sentuh Rp 6,5 Juta

Honda Japan
Honda PCX Hybrid di Jepang pakai rem belakang tromol

Yup, Honda PCX 150 yang harganya tembus Rp 56 juta itu, ada di negara Jepang.

Varian yang harganya Rp 56 juta, adalah tipe Hybrid, yang di Indonesia dibanderol Rp. 40.525.000.