Valentino Rossi Mendapat Penghargaan Pecundang, Ini Komentarnya

Panji Nugraha - Rabu, 9 Januari 2019 | 15:25 WIB

Valentino Rossi mendapat penghargaan pecundang (Panji Nugraha - )

Otomania.com - Siapa yang enggak kenal dengan Valentino Rossi, dirinya pernah menjadi juara dunia MotoGP 7 kali berturut-turut.

Beberapa tahun ini, prestasi The Doctor di MotoGP memang kurang gemilang. 

Namun, karisma dari VR46 ini memang tidak pernah pudar di hati pecinta MotoGP.

Baru-baru ini, Valentino Rossi mendapat penghargaan unik bertajuk Tapiro d'Oro alias Tapir Emas.

Penghargaan Tapir Emas ini diberikan oleh salah satu stasiun TV Italia, Stracia la Notizia.

Jika penghargaan biasanya diberikan ke orang yang mendapat prestasi, beda halnya dengan Tapir Emas ini.

(Baca Juga : Dinginnya Salju, Valentino Rossi Tetap Hangat Bareng Pacar, Main Ski)

Tapir Emas ini diberikan buat orang yang tidak berprestasi, yang karirnya sedang buruk, bahkan bisa dibilang buat orang yang kalah alias pecundang.

Makanya di Italia trofi ini malah disebut trofi Pecundang.

Valentino Rossi memang tampil buruk di MotoGP 2018.